Sabtu, 28 Mei 2016

Omlet sayur nan lembut | semua resep ibu

Omlet sayur lembut, gak pake ribet bikin omlet yang satu ini, tapi kaya akan vitamin dan serat. Yang bikin beda dan lembut dari omlet sayur ini adalah penggunaan tepung terigu  ketika membikin omlet sayur ini. Pas banget untuk menu sarapan karena proses pembuatan yang gak ribet dan gak pakai lama. Langsung saja ya saya bagi resepnya.

Omlet sayur nan lembut



Resep omlet sayur nan lembut
Bahan
2 butir telur
½ buah wortel
½ buah bawang bombay
1 sendok makan toge
1 sendok makan tepung terigu
50 ml air
½ sendok teh kaldu ayam bubu
½ sendok teh garam atau secukupnya

Cara membuat omlet sayur nan lembut
  • Larutkan tepung terigu dengan air sampai rata, sisihkan.
  • Parut kasar wortel yang telah dicuci bersih, bisa juga diiris tipis.
  • Kupas bawang bombay, iris tipis.
  • Cuci toge, sisihkan.
  • Pecahkan telur ke dalam mangkok kocok lepas, masukka larutan terigu menyusul sayur-sayuran, garam dan kaldu bubuk aduk sampai rata.
  • Panaskan wajan, masukkan sedikit minyak goreng / secukupnya kemudian goreng omlet sayuran sampai matang. Angkat dan sajikan. 

Patut di coba ya bunda resep omlet sayur dari saya, sayuran dapat diganti sesuai dengan keinginan Anda bahkan jika Anda mempunyai sosis dapat pula dimasukkan sebagai isian omlet, untuk melihat resep ayam kecap dengan saos tomat pedas dapat dilihat di sini. Semoga bermanfaat , happy cooking.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar